Mesin Penggulung Benang- Dalam industri tekstil, penggulungan benang dilakukan
dengan menggunakan dengan mesin. Ada 3 cara memutarkan bobin gulungan benang,
yaitu :
1. Melalui kontak antar
permukaan terluar dari gulungan dengan drum atau rol friksi. Hal ini
menyebabkan gulungan benang mempunyai kecepatan permukaan yang tetap, sehingga
benang digulung dengan kecepatan yang relatif tetap. Hal ini dilukiskan dengan
gambar sebagai berikut :
2. Gulungan benang
diputarkan langsung dengan kecepatan [utaran yang tetap, hal ini menyebabkan
kecepatan benang pada saat penggulungan berubah-ubah sesuai dengan ukuran
gulungan benang.makin besar diameter gulungan benang, makin cepat pula benang
saat penggulungan,hal ini dilukiskan oleh gambar sebagai berikut :
3. Gulungan benang
diputarkan langsung dengan kecepatan yang berubah-ubah, hal ini dibuat agar
kecepatan benang saat penggulungan tetap. Kecepatan putar gulungan di
ubah-ubah disesaikan dengan besar
gulungan. Semakin besar gulungan, kecepatan putar gulungan semakin kecil. Hal
ini di gambarkan sebagai berikut :
Agar memperoleh gulungan yang rapih dan baik, susunan
benang dalam gulungan harus di atur. Pada dasarnya ada 3 tipe pengaturan benang
dalam gulungan, yaitu :
1. Gulungan benang sejajar
2. Gulungan benang hampir
sejajar
3. Gulungan benang silang
Untuk
tipe (1) biasanya terdiri dari banyak benang. Tipe (2) biasanya terdiri dari
suatu atau lebih benang, sedangkan tipe (3) hanya terdiri dari satu benang. Dalam
tiap-tiap mesin penggulung benang selalu ada peralatan yang mengatur susunan
dalam benang. Peralatan ini ini ada yang berbentuk drum friksi beralur atau
traverse guide yang bergerak bolak balik, untuk susunan tipe (1) peralatannya
hanya berbentuk sisir yang diam yang mengatur agar benang selalu tetap
dikalurnya.
No comments:
Post a Comment